Banjir di Desa Rantau Baru Dusun Manalo Hampir Surut, Bhabinkamtibmas Rutin Sambangi Warga

banner 468x60

RIAU – Inspirasi. Online ||Kondisi banjir di Desa Rantau Baru, Dusun Manalo, saat ini semakin membaik dengan ketinggian air yang tersisa sekitar 10 cm. Seiring dengan penyusutan air, Bhabinkamtibmas Desa Rantau Baru terus melakukan sambang ke warga binaan untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif.

Bhabinkamtibmas bersama perangkat desa secara rutin memantau perkembangan banjir dan memberikan imbauan kepada warga agar tetap waspada terhadap potensi banjir susulan. Selain itu, warga juga diingatkan untuk menjaga kebersihan lingkungan guna mencegah penyakit akibat genangan air, seperti diare dan demam berdarah.

Baca Juga :  Polres Simalungun Diduga Lakukan Pelanggaran HAM, Masyarakat Adat Sihaporas Lapor ke Mabes Polri dan Kompolnas

“Kami terus melakukan patroli dan sambang ke warga yang terdampak banjir. Walaupun air sudah mulai surut, kami tetap mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dan tidak lengah terhadap kemungkinan naiknya debit air akibat hujan di daerah hulu,” ujar Bhabinkamtibmas Desa Rantau Baru, Rabu (12/2/2025).

Baca Juga :  Upaya Program Ketahanan Pangan Nasional di Ukui Pelalawan 

Sejumlah warga mengungkapkan rasa syukur atas mulai surutnya banjir. “Kami sangat terbantu dengan kehadiran Bhabinkamtibmas yang selalu memberikan informasi dan bantuan selama banjir berlangsung,” kata salah seorang warga Dusun Manalo.

Menanggapi kondisi ini, Kapolsek Pangkalan Kerinci AKP Tatit Rizkyani Hanafi, S.Tr.K., S.I.K., menegaskan bahwa pihak kepolisian akan terus melakukan pemantauan hingga situasi benar-benar kembali normal.

“Kami memastikan kehadiran kepolisian di tengah masyarakat dalam situasi seperti ini. Selain memantau kondisi banjir, kami juga berkoordinasi dengan instansi terkait untuk membantu warga dalam pemulihan pasca-banjir, termasuk pendataan kerusakan dan penyaluran bantuan,” ujar Kapolsek.

Baca Juga :  Polsek Pangkalan Kuras Laksanakan Sambang Warga dalam Rangka Cooling System

Pihak kepolisian bersama pemerintah desa terus berupaya agar proses pemulihan dapat berjalan lancar, sehingga aktivitas masyarakat bisa kembali normal. Warga diimbau tetap waspada dan segera melaporkan kepada pihak berwenang jika terjadi perkembangan situasi yang mengkhawatirkan.

( Irwan Ocu Bundo)

banner 468x60

Pos terkait