RIAU – Inspirasi. Online ||Dalam upaya mendekatkan diri dengan masyarakat, Polsek Ukui kembali menggelar program Jumat Curhat untuk mendengar langsung aspirasi serta keluhan warga terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Kegiatan ini berlangsung pada Jumat (31/1) dan dilakukan dengan metode sambang door to door oleh Bhabinkamtibmas Desa Ukui Dua, Aipda Tri Kurniawan.
Melalui pendekatan ini, Aipda Tri Kurniawan menyambangi rumah-rumah warga untuk berdialog langsung, menyerap informasi mengenai kondisi kamtibmas, serta memberikan edukasi dan imbauan terkait keamanan lingkungan. “Metode door to door memungkinkan kami lebih dekat dengan masyarakat, mendengar keluhan mereka, serta memberikan solusi secara langsung,” ujar Aipda Tri Kurniawan.
Kapolsek Ukui, AKP Rudi Hardiyono, S.H., menyatakan bahwa program Jumat Curhat merupakan langkah kepolisian dalam membangun kepercayaan dan kemitraan dengan masyarakat. “Kami ingin memastikan warga merasa aman dan memiliki wadah untuk menyampaikan keluhan mereka dengan mudah. Ini adalah bentuk nyata kepedulian Polri terhadap keamanan dan kenyamanan masyarakat,” ungkapnya.
Selain mendengarkan aspirasi warga, Aipda Tri Kurniawan juga memberikan imbauan kamtibmas, seperti pentingnya menjaga keamanan lingkungan, menghindari pembukaan lahan dengan cara dibakar guna mencegah kebakaran hutan dan lahan (karhutla), serta mendorong warga untuk segera melaporkan jika menemukan indikasi gangguan keamanan.
Respon positif datang dari masyarakat yang merasa lebih dihargai dengan kehadiran polisi di tengah-tengah mereka. Salah satu warga menyebutkan bahwa metode door to door sangat efektif karena memberi kesempatan untuk berkomunikasi langsung dengan pihak kepolisian tanpa harus datang ke kantor polisi.
Kegiatan berlangsung dengan lancar dan kondusif. Polsek Ukui berkomitmen untuk terus menjalankan program ini secara berkelanjutan guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Ukui.
( Irwan Ocu Bundo)