RIAU – PELALAWAN – Inspirasi. Online ||Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden RI, Bhabinkamtibmas Kelurahan Teluk Dalam, Brigpol Eko Ariantoni, melakukan sambang ke Kebun Pekarangan Bergizi milik Bapak Muhammad Naim di RT 003 RW 006, Kelurahan Teluk Dalam, Kecamatan Kuala Kampar, Kamis (20/02/2025).
Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 11.00 WIB ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan serta meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap manfaat pemanfaatan lahan pekarangan.
Adapun luas lahan yang telah ditanami mencapai 50×100 meter dengan jenis tanaman sebagai berikut:
• Cabe : 2.000 batang
• Jagung Manis : 3.500 batang
Dalam kesempatan tersebut, Brigpol Eko Ariantoni juga memberikan himbauan kepada pemilik kebun serta warga sekitar untuk terus memanfaatkan lahan secara produktif demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Kegiatan berakhir pada pukul 12.00 WIB dengan situasi yang aman dan kondusif.
Kapolsek Kuala Kampar, AKP Rhino Handoyo, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan sambang seperti ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam mendukung program pemerintah serta menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat guna menciptakan lingkungan yang lebih harmonis dan produktif.
( Irwan Ocu Bundo)