Cegah Karhutla, Polsek Teluk Meranti Gencarkan Penyebaran Maklumat Kapolda dan Bimbingan Penyuluhan

banner 468x60

RIAU – Dalam rangka mengantisipasi dan mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Polsek Teluk Meranti melaksanakan kegiatan penyebaran Maklumat Kapolda Riau sekaligus melakukan bimbingan dan penyuluhan (Binluh) kepada masyarakat di wilayah rawan Karhutla, Selasa (6/5/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 13.00 WIB ini menyasar kawasan perkebunan warga di Jalan Lintas Bono, Kelurahan Teluk Meranti, yang dikenal sebagai salah satu titik rawan Karhutla.
Dipimpin langsung oleh personel Polsek Teluk Meranti, kegiatan ini berfokus pada edukasi kepada masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar.

Baca Juga :  Kegiatan Jumat Curhat, Polisi Tingkatkan Kepercayaan Masyarakat 

Petugas juga memberikan himbauan agar masyarakat lebih peduli terhadap lingkungan, di antaranya:
• Tidak membersihkan atau membuka lahan dengan cara membakar;
• Tidak membuang puntung rokok sembarangan, terutama di area yang mudah terbakar;
• Wajib menjaga dan mengawasi lahan milik pribadi agar tidak menimbulkan Karhutla, baik disengaja maupun tidak.

Baca Juga :  Polsek Teluk Meranti Gelar Tadarus Keliling untuk Ciptakan Suasana Kondusif di Bulan Ramadan

Kapolsek Teluk Meranti Ipda Bobby Even, S.H., M.H menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen kepolisian dalam mendukung upaya pencegahan Karhutla secara berkelanjutan.

“Masyarakat adalah garda terdepan. Jika mereka sadar dan peduli, maka potensi terjadinya Karhutla dapat ditekan secara signifikan,” ujarnya.

Baca Juga :  Polsek Bunut Gelar Ibadah Minggu Kasih di BNKP Desa Merbau

Kegiatan berlangsung hingga pukul 13.30 WIB dalam situasi aman dan kondusif. Masyarakat pun menyambut positif kegiatan tersebut, serta berjanji untuk ikut menjaga lingkungan agar tetap lestari dan bebas dari bencana kebakaran.

( Irwan Ocu Bundo)

Pos terkait