RIAU – Dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayah Kuala Kampar, Polsek Kuala Kampar melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dalam rangka Ops Ketupat 2025 pada hari Selasa tanggal 8 April 2025, sekira pukul 10.35 WIB.
Kegiatan ini dipimpin oleh Ps.KSPKT I Beserta Personil piket Polsek Kuala Kampar dan dilaksanakan di beberapa lokasi, termasuk Bank Riau Kepri Syariah, Kantor Pos Indonesia, dan Pertokoan di Kelurahan Teluk Dalam Kecamatan Kuala Kampar.
Dalam kegiatan ini, Polsek Kuala Kampar menghimbau masyarakat dan petugas tiket untuk mengantisipasi terjadinya tindak pidana C3 dan penipuan. Kapolsek Kuala Kampar, AKP Rhino Handoyo, SH, berharap bahwa kegiatan ini dapat membantu meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban.
“Kami berharap bahwa kegiatan ini dapat membantu meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban,” ujar AKP Rhino Handoyo, SH.
Kegiatan ini berakhir pada pukul 11.15 WIB dan situasi dalam keadaan kondusif dan terkendali. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat di wilayah Kuala Kampar. ( Irwan Ocu Bundo)