Polsek Pangkalan Kerinci Gelar Kegiatan Jumat Curhat untuk Tingkatkan Kamtibmas di Desa Makmur

banner 468x60

RIAU – Inspirasi. Online ||Polsek Pangkalan Kerinci menggelar kegiatan Jumat Curhat pada Jumat pagi, 07 Maret 2025, yang berlangsung di Hangtuah XI, Dusun Tengah, Desa Makmur. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin komunikasi langsung antara masyarakat dan Polri, khususnya Polsek Pangkalan Kerinci, dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif.

Dalam kegiatan yang dimulai sekitar pukul 09.00 WIB ini, hadir sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh pemuda, di antaranya Bhabinkamtibmas Desa Makmur, AIPDA Wempi Kamri, tokoh masyarakat Bapak Surip, serta tokoh pemuda, Rizki Hidayat. Warga Hangtuah XI turut hadir untuk berpartisipasi dalam diskusi ini.

Baca Juga :  Polsek Kuala Kampar Laksanakan Pengawasan Ketahanan Pangan di Desa Sungai Solok

AIPDA Wempi Kamri, sebagai Bhabinkamtibmas, dalam kata pembukaannya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah berperan aktif dalam menjaga Kamtibmas. Ia juga mengajak warga untuk terus menjadi pelopor dalam menjaga keamanan, khususnya di wilayah hukum Polsek Pangkalan Kerinci.

Selama sesi tanya jawab, beberapa isu penting dibahas. Salah satunya, tokoh masyarakat Bapak Surip yang menyampaikan terima kasih kepada Polsek Pangkalan Kerinci atas upaya mereka dalam menjaga Kamtibmas di Desa Makmur. Namun, ia juga meminta solusi terkait peningkatan keamanan lingkungan, baik pada malam hari maupun siang hari.

Baca Juga :  Bhabinkamtibmas Polsek Pangkalan Kuras Pantau Peningkatan Debit Air di Desa Kesuma

Sebagai respons, Bhabinkamtibmas AIPDA Wempi Kamri menyatakan bahwa pihaknya akan berkoordinasi dengan Pemerintah Desa (Pemdes) Makmur untuk mengaktifkan kembali Pos Kamling dan membuat spanduk himbauan untuk melarang pemulung memasuki lingkungan masyarakat.

Selanjutnya, Rizki Hidayat, seorang tokoh pemuda, menyampaikan keprihatinannya atas meningkatnya kenakalan remaja di Desa Makmur.

Ia mengusulkan agar dilakukan pembinaan terhadap pemuda dan remaja. Bhabinkamtibmas menanggapi hal ini dengan menyebutkan rencana koordinasi dengan Pemdes Makmur untuk membuat program pembinaan pemuda dan remaja, termasuk dengan mengaktifkan kegiatan olahraga dan sektor lain sebagai upaya pembinaan.

Baca Juga :  Kapolsek Bunut Silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat Buya Abdul Sani, S.Ag

Bhabinkamtibmas juga mengingatkan masyarakat untuk terus menjaga situasi yang aman dan kondusif. Ia mengajak para tokoh masyarakat dan tokoh pemuda untuk membantu menyebarkan pesan-pesan Kamtibmas kepada keluarga, tetangga, dan jamaah masjid, agar lebih peduli terhadap keamanan diri pribadi dan lingkungan.

Kegiatan Jumat Curhat ini berlangsung dengan lancar dan aman. Semangat kebersamaan antara Polri dan masyarakat di Desa Makmur diharapkan dapat terus terjaga, demi terciptanya situasi yang aman dan nyaman bagi semua.

( Irwan Ocu Bundo)

banner 468x60

Pos terkait