Polsek Teluk Meranti Sosialisasikan Maklumat Kapolda Riau dan Pencegahan Karhutla

banner 468x60

RIAU – Dalam upaya mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Polsek Teluk Meranti melaksanakan kegiatan penyebaran Maklumat Kapolda Riau sekaligus Bimbingan dan Penyuluhan (Binluh) kepada masyarakat pada Rabu, 9 April 2025, sekitar pukul 12.00 WIB.

Kegiatan ini dilaksanakan di wilayah rawan Karhutla, tepatnya di Jalan Lintas Bono, Kelurahan Teluk Meranti, Kecamatan Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan.

Baca Juga :  Operasi Tertib Ramadhan Lancang Kuning 2025: Polsek Pangkalan Kuras Jaga Keamanan Pasar

Kapolsek Teluk Meranti, IPDA Bobby Even, S.H., M.H, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari langkah Polsek Teluk Meranti dalam menjaga kelestarian lingkungan dan pencegahan bencana kebakaran hutan dan lahan yang sering terjadi di wilayah tersebut.

“Kami mengimbau masyarakat untuk tidak menggunakan cara pembakaran dalam membersihkan lahan dan selalu berhati-hati dengan puntung rokok yang dapat memicu kebakaran. Kami juga meminta para pemilik lahan untuk lebih bertanggung jawab dalam menjaga lahan mereka agar terhindar dari kebakaran,” ujar IPDA Bobby Even.

Baca Juga :  Polsek Bunut Laksanakan Kesiapsiagaan dan Patroli Mako

Kegiatan ini tidak hanya menyebarkan maklumat terkait pencegahan Karhutla, tetapi juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan yang aman dan kondusif.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap masyarakat semakin peduli dan berpartisipasi aktif dalam mencegah terjadinya Karhutla. Kami akan terus melakukan sosialisasi dan patroli untuk memastikan wilayah Teluk Meranti tetap aman dari bencana kebakaran,” tambah IPDA Bobby Even.

Baca Juga :  Bhabinkamtibmas Kelurahan Teluk Dalam Sambangi Kebun Pekarangan Bergizi untuk Dukung Program Asta Cita Presiden RI

Selama kegiatan berlangsung, situasi di lapangan berjalan dengan aman dan tertib. Kegiatan selesai pada pukul 13.00 WIB dengan respons positif dari masyarakat setempat. ( Irwan Ocu Bundo)

Pos terkait