Program Minggu Kasih, Jemaat Ini Sampaikan Kekhawatiran Soal Karhutla

banner 468x60

RIAU – Inspirasi. Online ||Teluk Meranti, Polres Pelalawan, kembali menggelar Program Minggu Kasih, sebuah inisiatif Quick Wins Kapolri yang bertujuan untuk mendengarkan langsung permasalahan masyarakat dan mencari solusi bersama.

Kegiatan ini berlangsung pada Minggu (16/2) pukul 11.00 WIB di Gereja GGP, Kelurahan Teluk Meranti, Kecamatan Teluk Meranti.

Dalam pertemuan ini, sebanyak 4 jemaat hadir dan menyampaikan berbagai aspirasi kepada aparat kepolisian.

Baca Juga :  Rutan Tarutung Ikuti Apel Bersama Awal Tahun 2025 di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan Secara Virtual 

Personel yang hadir, AIPDA H. Simanjuntak – Bhabinkamtibmas Kelurahan Teluk Meranti, BRIPTU Jepriadi Peranginangin Anggota Samapta Polsek Teluk Meranti, BRIPTU Benny Saputra Parhusip Anggota Unit IK Polsek Teluk Meranti.

Dalam diskusi tersebut, jemaat menyampaikan kekhawatiran terkait musim kemarau mendatang, yang berpotensi meningkatkan risiko kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah Teluk Meranti.

Baca Juga :  Dukung Program Makan Siang Bergizi bagi pelajar Polres Pelalawan Bagikan 900 paket Nasi Kotak. 

Menanggapi hal ini, pihak kepolisian menyampaikan solusi dan langkah-langkah pencegahan. Dintaranya, sosialisasi larangan membakar hutan kepada masyarakat secara berkelanjutan, patroli rutin di area rawan kebakaran untuk mencegah potensi karhutla.

Kapolsek Teluk Meranti, IPDA Boby Even, S.H., M.H., menegaskan bahwa Polri akan terus hadir di tengah masyarakat, mendengarkan keluhan mereka, serta mencari solusi yang tepat demi menjaga keamanan dan ketertiban.

Baca Juga :  Polsek Teluk Meranti Gelar Patroli Antisipasi C3, Pastikan Kamtibmas Kondusif

Program Minggu Kasih ini menjadi salah satu wujud nyata kepolisian dalam membangun komunikasi yang lebih erat dengan warga, khususnya dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas).

Kegiatan berakhir pada pukul 12.00 WIB dengan situasi yang aman dan kondusif.

( Irwan Ocu Bundo)

banner 468x60

Pos terkait