RIAU – Inspirasi.Online ||Dalam upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (siskamtibmas) yang kondusif, Polsek Pangkalan Lesung terus menggencarkan patroli antisipasi tindak kejahatan C3 (Curas, Curat, dan Curanmor) di wilayah Kecamatan Pangkalan Lesung, Kamis (15/1/2025).
Kegiatan patroli dilakukan dengan sasaran area keramaian seperti bank BRI, pusat perbelanjaan, dan lokasi strategis lainnya. Tiga personel Polsek Pangkalan Lesung dikerahkan dalam patroli ini menggunakan kendaraan dinas roda empat (R4).
Kapolsek Pangkalan Lesung, AKP AR Tinambunan, S.E., M.Si., menjelaskan bahwa patroli ini bertujuan untuk mencegah dan mendeteksi dini tindakan-tindakan yang dapat mengganggu keamanan di wilayah hukum (Wilkum) Polsek Pangkalan Lesung. “Kami berupaya menjaga keamanan masyarakat sekaligus menekan angka tindak kejahatan di wilayah ini,” ujar AKP Tinambunan.
Selain mengantisipasi tindak kriminal, patroli ini juga bertujuan untuk menekan angka kecelakaan di sepanjang Jalan Lintas Timur, yang merupakan jalur utama di wilayah hukum Polsek Pangkalan Lesung.
Kapolsek juga mengimbau masyarakat agar selalu meningkatkan kewaspadaan saat beraktivitas. “Kami mengajak masyarakat untuk segera melaporkan kepada Polsek Pangkalan Lesung jika menemukan hal-hal yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas,” tutupnya.
Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk komitmen Polri dalam menjaga stabilitas keamanan di tengah masyarakat.
( Irwan Ocu Bundo)