Polsek Pangkalan Kerinci Gelar Operasi Pekat Sambut Bulan Suci Ramadhan

banner 468x60

RIAU – PELALAWAN – Inspirasi. Online ||Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Bulan Suci Ramadhan, Polsek Pangkalan Kerinci menggelar Operasi Cipta Kondisi untuk memberantas penyakit masyarakat (Pekat), premanisme, serta gangguan ketentraman dan ketertiban umum. Operasi ini dilaksanakan pada Rabu (19/2) mulai pukul 20.00 WIB hingga 21.30 WIB.

Baca Juga :  Polsek Kuala Kampar Gelar Program "Minggu Kasih" untuk Dengarkan Keluhan Warga

Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, S.I.K melalui Kapolsek Pangkalan Kerinci AKP Tatit Rizkyan Hanafi, S.T.K, S.I.K menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadhan.

“Kami berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang lebih kondusif, terutama dalam memberantas peredaran minuman keras dan tindakan yang mengganggu ketertiban umum,” ujar Kapolsek.

Baca Juga :  Pengecekan Dan Pemanenan Kebun Hortikultura di Desa Petodaan, Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Sasaran operasi, Warung Simpang Langgam, Lampu Merah, Kec. Pangkalan Kerinci. Hasilnya penyitaan 12 botol minuman keras jenis Singa Raja.

Kemudian, di Warung Pak Sihombing, Kelurahan Pangkalan Kerinci Timur. Hasilnya, penyitaan 2 botol minuman keras jenis Anggur Merah

Operasi ini dipimpin oleh Panit II Opsnal Reskrim Polsek Pangkalan Kerinci, AIPTU Darmaizal Lubis, S.H., dengan melibatkan 5 personel kepolisian.

Baca Juga :  Penggunaan Dana Bos Rp 1,2 Miliar TA 2022 SMA Negeri 1 Tarutung Diduga Adanya Penyelewengan

Selama pelaksanaan operasi, tidak ditemukan kendala, dan kegiatan berjalan dengan aman dan lancar.

Dengan adanya operasi ini, Polsek Pangkalan Kerinci berharap dapat mengurangi potensi gangguan kamtibmas dan menciptakan suasana yang lebih tenang bagi masyarakat selama bulan Ramadhan.

( Irwan Ocu Bundo)

banner 468x60

Pos terkait