RIAU – Inspirasi. Online ||Polsek Langgam menggelar pengaturan dan pengamanan Pasar Tumpah di Desa Langkan, Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan, pada hari Senin, 10 Maret 2025, mulai pukul 16.30 WIB hingga selesai. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama bulan suci Ramadhan 1446 H / 2025 M.
Kegiatan pengaturan dan pengamanan dipimpin langsung oleh IPDA Jerry Paulus Sinaga, S.H., selaku Kapolsek Langgam, bersama tiga personil lainnya, yakni AIPDA Friantara, BRIPKA Robbi Sugara, dan BRIPTU Muhammad Sholeh. Mereka berjaga di sekitar lokasi pasar untuk memastikan aktivitas berjalan dengan aman dan tertib.
“Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri, meminimalisir tindak kejahatan, dan mencegah gangguan keamanan selama bulan Ramadhan,” ujar IPDA Jerry Paulus Sinaga, S.H.
Selain itu, kehadiran petugas kepolisian di pasar tumpah diharapkan dapat menciptakan suasana yang kondusif bagi pedagang dan pengunjung, serta mengurangi potensi terjadinya kerawanan atau permasalahan lainnya di lapangan.
Polsek Langgam berkomitmen untuk terus melaksanakan pengamanan secara maksimal selama bulan Ramadhan demi kenyamanan masyarakat di wilayah hukum Polsek Langgam.
( Irwan Ocu Bundo)