Polsek Kuala Kampar Gelar “Jum’at Curhat”, Tampung Aspirasi Masyarakat Soal Karhutla dan Knalpot Brong

banner 468x60

RIAU – Polsek Kuala Kampar kembali menggelar kegiatan Jum’at Curhat sebagai bagian dari Program Quick Wins Kapolri yang bertujuan menjaring langsung aspirasi dan keluhan masyarakat. Kegiatan yang berlangsung pada Jumat pagi ini digelar di Rumah Makan Sahril, Parit Mawar, Kelurahan Teluk Dalam, Kecamatan Kuala Kampar.

Dipimpin oleh Ka. SPK I Polsek Kuala Kampar, Aipda Ismardi, kegiatan ini turut dihadiri oleh personel kepolisian dan warga sekitar. Dalam suasana santai namun penuh makna, masyarakat menyampaikan dua isu utama yang menjadi perhatian bersama: potensi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di lahan gambut, serta keresahan warga terkait maraknya pemuda yang menggunakan knalpot brong hingga larut malam.

Baca Juga :  Kapolsek Pangkalan Kuras Lakukan Pengaturan Lalu Lintas di Lokasi Banjir Jalan Lintas Timur

Menanggapi hal tersebut, Polsek Kuala Kampar menjelaskan bahwa pihaknya telah menggencarkan sosialisasi kepada masyarakat dan menyebarluaskan Maklumat Kapolda Riau tentang larangan membakar lahan dan hutan. Kepolisian juga mengajak warga untuk bersama-sama menjaga lingkungan dan mencegah Karhutla secara dini.

Baca Juga :  Polsek Teluk Meranti Laksanakan Patroli Pasar Ramadhan 1446 H Menjelang Buka Puasa

Sementara itu, terhadap permasalahan knalpot brong, polisi menghimbau agar para pemuda segera mengganti knalpot dengan standar pabrikan. Hal ini dilakukan demi kenyamanan warga dan menjaga ketertiban umum di wilayah Kuala Kampar.

Kapolsek Kuala Kampar, AKP Rhino Handoyo, S.H., menegaskan pentingnya kegiatan ini sebagai wadah untuk mendekatkan polisi dengan masyarakat.

“Melalui Jum’at Curhat, kami ingin membuka ruang komunikasi yang lebih terbuka dan humanis. Ini adalah kesempatan bagi masyarakat untuk menyampaikan langsung keluh kesahnya, dan bagi kami untuk mendengar dan merespons dengan cepat. Polri hadir bukan hanya untuk menindak, tetapi juga mendampingi dan memberikan solusi,” ujar AKP Rhino.
Selain mendengarkan aspirasi, personel Polsek juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar masyarakat ikut berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

Baca Juga :  Polsek Bunut Gelar "Jumat Curhat", Bahas Kamtibmas hingga Pencegahan Narkoba dan Judi Online

Kegiatan ini berakhir sekitar pukul 09.50 WIB dan berjalan aman, tertib, serta penuh keakraban. ( Irwan Ocu Bundo)

Pos terkait