Polsek Pangkalan Kerinci dan PT. Pesawoan Raya Lakukan Launching Penanaman Jagung Sistem Tumpang Sari

banner 468x60

RIAU – Inspirasi. Online ||Polsek Pangkalan Kerinci bekerja sama dengan PT. Pesawoan Raya menggelar kegiatan launching penanaman jagung dengan sistem tumpang sari di Kelurahan Pangkalan Kerinci Barat, Kecamatan Pangkalan Kerinci, Rabu (27/2/2025). Program ini merupakan bagian dari upaya mendukung Asta Cita Presiden RI dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional.

Kegiatan yang berlangsung pada pukul 09.15 WIB ini dilakukan di lahan seluas 2 hektare milik PT. Pesawoan Raya, yang akan ditanami jagung pipil. Acara ini dihadiri oleh berbagai unsur, termasuk pihak perusahaan, kepolisian, TNI, Dinas Pertanian, serta pemerintah setempat.

Baca Juga :  Pengamanan Perayaan Imlek 2025 di Pangkalan Kerinci Berjalan Kondusif

Turut hadir dalam acara ini Asisten Kepala Kebun PT. Pesawoan Raya, Yazid Kasra, serta Kepala Administrasi Dona Rose Angrayny beserta karyawan perusahaan. Dari Polsek Pangkalan Kerinci, Kapolsek AKP Tatit Rizkyan Hanafi, STK, SIK, didampingi oleh Kanit Binmas AKP Nurhakim dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Pangkalan Kerinci Barat Aipda Fery Ferdian, SE.

Hadir pula Babinsa Kelurahan Pangkalan Kerinci Barat dari Koramil 09-LGM, Serda H. Situmeang, serta perwakilan dari Dinas Pertanian, yakni Kabid Hortikultura Demsi Suridal, Koordinator PPL Pangkalan Kerinci Tating Puspita Sari, dan PPL Kelurahan Pangkalan Kerinci Barat Ronita. Camat Pangkalan Kerinci, Junaidi, S.Pd, M.Ling, juga turut serta dalam acara ini.

Baca Juga :  Update Banjir Sungai Kampar: Debit Air Menurun, Warga Tetap Siaga

Susunan Acara dan Prosesi Penanaman

Acara dimulai dengan sesi pembukaan, diikuti dengan sambutan dari Camat Pangkalan Kerinci dan Kapolsek Pangkalan Kerinci. Setelah doa bersama, kegiatan dilanjutkan dengan prosesi penanaman bibit jagung secara simbolis oleh para undangan.

Kapolsek Pangkalan Kerinci, AKP Tatit Rizkyan Hanafi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara Polri, perusahaan, dan pemerintah dalam mendukung program ketahanan pangan nasional.

Baca Juga :  Kepala BSSN Hadiri Literasi #Jaga Ruang Siber di Humbahas

“Kami berharap kerja sama ini dapat berlanjut dan memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya dalam meningkatkan produksi pangan dan kesejahteraan petani di daerah ini,” ujar AKP Tatit.

Kegiatan yang berlangsung hingga pukul 10.32 WIB ini berjalan dengan aman dan lancar. Dengan adanya program ini, diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi ketahanan pangan di Kabupaten Pelalawan.

( Irwan Ocu Bundo)

banner 468x60

Pos terkait