RIAU – PELALAWAN – Inspirasi. Online ||Polsek Pangkalan Lesung menggelar Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) pada Senin, 24 Februari 2024 di Mapolsek Pangkalan Lesung. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung ketahanan pangan dan program makanan bergizi gratis.
Hadir dalam acara tersebut Kapolsek Pangkalan Lesung, AKP AR Tinambunan, S.E., M.Si, beserta Ketua Ranting Bhayangkari Pangkalan Lesung, Yuanani Arianto, serta unsur Upika Kecamatan Pangkalan Lesung, Kabupaten Pelalawan.
Dalam sambutannya, Kapolsek AKP AR Tinambunan menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan nasional melalui pemanfaatan lahan pekarangan secara optimal.
“Semoga kegiatan ini dapat memotivasi masyarakat, khususnya di Kecamatan Pangkalan Lesung, untuk memanfaatkan pekarangan yang belum digunakan menjadi kebun produktif yang hasilnya bisa dimanfaatkan,” ujar Kapolsek.
Ia juga mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama mendukung program ketahanan pangan nasional guna mewujudkan Indonesia yang makmur dengan sistem pangan yang maju dan berkelanjutan.
( Irwan Ocu Bundo)